Malam kali ini dingin sekali, tapi tidak menyurutkan semangatku untuk berbagi ilmu di blog ini. selamat membaca kawan.
Bagi orang awam sulap sering di kaitkan dengan sihir, padahal pesulap hanya menggunakan sebuah trik, tapi trik yang sudah terlatih tentunya. kali ini saya akan membagikan ilmu sulap sederhana untuk sobat semua yaitu menebak angka yang di pikirkan lawan main.
Cara 1
Bagi orang awam sulap sering di kaitkan dengan sihir, padahal pesulap hanya menggunakan sebuah trik, tapi trik yang sudah terlatih tentunya. kali ini saya akan membagikan ilmu sulap sederhana untuk sobat semua yaitu menebak angka yang di pikirkan lawan main.
Cara 1
- Suruh lawan main memikirkan 1 angka selain angka "0" (contoh lawan pilih angka "5")
- Kemudian angka yang di ingat lawan di kalikan dengan angka 2 (5 x 2=10)
- Setelah dikalikan, hasil perkaliannya dibagi dengan angka yang di ingat/dipilih lawan di awal (10/5=2).
- Kemudian angka hasil pembagiannya, di tambah "8" (2+8=10)
- jawabannya adalah 10 !!!
Trik ini sebenarnya paling sederhana. Tidak peduli angka berapa yang dipikirkan lawan, kita hanya harus menjumlahkan angka pengali (2) dengan angka penjumlah (8), dan angka tersebut bisa diganti sesuka hati asalkan kita tahu hasil penjumlahannya. Dan itulah yang menyebabkan lawan tidak boleh mengingat angka 0, karena triknya tidak akan berjalan lancar.
Cara 2
Trik ini sedikit menguras otak apalagi bagi yang matematikanya kurang kayak saya :)
- Suruh lawan main memikirkan 1 angka dari 0-10, tapi bagi pesulap yang matematikanya jago boleh lebih dari angka 10, tentu lawan mainnya juga harus jago matematika. (contoh lawan mengingat angka "10")
- Suruh lawan menjumlahkan angka yang di ingat dengan angka "4" (10+4 = 14)
- Kemudian hasil penjumlahannya di kalikan dengan angka "2" (14 x 2= 28)
- Kemudian hasil perkaliannya di kurangi "6" (28-6=22)
- Kemudian hasil pengurangannya di bagi dengan angka "2" (22 : 2 = 11)
- Terakhir kurangi dengan angka yang lawan simpan di awal (11-10 =1)
- Jawabannya adalah "1"
- Agar lebih keren tambahkan kata-kata mutiara contoh "Segala pekerjaan yang kita lakukan, bisa cepat selesai apabila kita bersatu mengerjakannya" :) .
"?" adalah angka yang di ingat lawan main
Gampang kan ?, selamat mencoba kawan.
0 komentar:
Post a Comment